Visitasi Pelaksanaan UKK

Hai Sanak Industri !!

Sebagai salah satu rangkaian dari ujian akhir dalam penentuan kelulusan, Sekolah Menengah Kejuruan SMTI Padang melaksanakan Uji Kompetensi Keahlian (UKK). Pelaksanaan UKK ini sendiri, dilakukan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Pihak Pertama (LSP-P1). Adapun Klaster yang menjadi penilaian untuk UKK adalah Pengoperasian Peralatan Ekstraksi dan Distilasi. Pelaksanaan UKK ini sendiri seperti biasa, selalu dimonitoring dalam bentuk visitasi lapangan oleh Dinas Pendidikan Propinsi Sumatera Barat. Rabu, 11 Mei 2022, tim visitasi dari Dinas Pendidikan Propinsi turun langsung meninjau pelaksanaan UKK di SMK SMTI Padang. Selain mengamati proses asesmen yang menjadi penilaian UKK, tim juga turut memantau pelaksanaan asesmen pada klaster lainnya. Bahkan tidak lupa pula untuk mengunjungi Jurusan Teknik Otomasi Industri (TOI). Tahun ini, jurusa  TOI membuka pendaftaran peserta didik untuk 2 (dua) kelas. Di akhir kunjungan, tim visitasi tampak puas dengan pelaksanaan UKK di SMK SMTI Padang karena memang langsung dihandle oleh LSP-P1, yang kebetulan juga baru relisensi dan menerapkan KKNI Level II Kimia Industri. "Semoga calon lulusan ini, selain memenuhi persyaratan untuk lulus UKK, juga kompeten dalam klaster yang diujikan, sehingga mereka bisa menerima pengakuan berupa sertifikat kompetensi nantinya", sebut Sylvi, S.T, M.Si, Kepala SMK SMTI Padang,  saat menjamu tim visitasi di ruang kerja nya.