SMK SMTI PADANG KEMBALI GELAR FOCUS GROUP DISCUSSION DENGAN MITRA INDUSTRI

PADANG – SMK SMTI Padang, sekolah vokasi binaan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI), Kementerian Perindustrian kembali menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dengan mitra industri. Kegiatan yang digelar secara offline di Santika Premiere Hotel Padang, tanggal 22 dan 23 Desember 2021 ini bertujuan menyinkronisasikan kurikulum SMK SMTI Padang agar link and match dengan industri, memperkuat networking dengan mitra industri, dan menyosialisasikan program Corporate University.
Dalam kegiatan ini, SMK SMTI Padang mengundang mitra industri yang tersebar di Pulau Sumatera dan Jawa, di antaranya: PT Abasiat Raya, PT Incasi Raya, PT Nusantara Beta Farma, PT Megasari Makmur, PT Bintang Toedjoe, dan PT Mayora Indah Tbk.
Hari pertama, kegiatan dibuka secara resmi oleh Kabid PSMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat, Drs. Raymon, M.Pd. Usai pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi program Corporate University oleh Kepala SMK SMTI Padang, Sylvi, S.T., M.Si. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber mitra industri, antara lain: Bapak Rizki Rahmatullah dari PT Abasiat Raya, Bapak Mulyadi Dt. Rajo Batuah dari PT Incasi Raya, dan Linda Kurnia, S.S.T. dari PT Nusantara Beta Farma. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab antara guru-guru bidang produktif SMK SMTI Padang dengan narasumber.
Hari kedua, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber mitra industri, antara lain: Bapak Hendriko dari PT Megasari Makmur, Ibu Lyta dan Bapak Bharestu Ressy Rafsanzani dari PT Bintang Toedjoe, dan Bapak Irwan Daud dari PT Mayora Indah Tbk. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Komisioner BNSP, Tetty D.S. Ariyanto, M.Par. Usai pemaparan materi, kegiatan kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab antara guru-guru bidang produktif SMK SMTI Padang dengan narasumber.
Kegiatan diakhiri dengan penandatangan MoU dengan mitra industri yang hadir sehingga memperkuat networking SMK SMTI Padang dengan mitra industri. Melalui kegiatan ini, diharapkan SMK SMTI Padang terus melahirkan SDM industri yang kompeten dan memenuhi kebutuhan industri.