SMK SMTI Padang selenggarakan KBSVI II di Anailand Resort

Hai Sanak Industri !

Sekolah Menengah Kejuruan SMTI Padang kembali menyelenggarakan kegiatan Kemah Bakti Siswa, dimana untuk tahun ini Kembali mengambil tajuk Kemah Bakti Siswa Vokasi Industri (KBSVI) seperti layaknya tahun lalu. Sehingga untuk kegiatan tahun ini dinamakan KBSVI II. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Gugus Depan Pramuka SMK SMTI Padang, 03.129 - 03.130, Ir Juanda – Rohana Kudus. Pelaksanaan kegiatan Kemah Bakti ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang menjadi puncak kegiatan kepramukaan di SMK SMTI Padang. Untuk tahun ini, diselenggarakan pada Jumat – Minggu, 24 – 26 November 2023 di Puncak Anai, Dempo Anailand Resort, Kab Padang Pariaman.

Kegiatan ini sendiri dibuka oleh Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan (Ka Mabigus) sekaligus Kepala SMK SMTI Padang, Sylvi, S.T, M.Si. Dalam sambutannya Sylvi mengungkapkan tujuan dari kegiatan ini selain untuk pelantikan Penegak Bantara adalah untuk memperkuat rasa kebersamaan serta membentuk karakter dan pribadi yang berakhlak mulia. “Sesuai dengan sepuluh dharma dalam pramuka, setiap pramuka harus menjadi pribadi yang tangguh dengan pengamalan dharma yang ada”, ucap Sylvi. "KBSVI yang kedua ini tetap kita laksanakan dengan mengundang Gudep lain dari sekolah Kemenperin, dimana tahun ini alhamdulillah SMK SMAK Padang hadir dalam kegiatan kita ini sebanyak dua sangga", tambah Sylvi dalam sambutannya.

Tidak lupa pula dalam sambutannya, beliau menyampaikan pesan dan amanat dari Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan Vokasi Industri (PPPVI) Badang Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, Emmy Suryandari, S.T, M.TM. “Sebagai anggota Pramuka memiliki tanggung jawab untuk menjadi teladan bagi teman-teman dan masyarakat di sekitar kita. Kejujuran dan integritas dalam setiap tindakan serta kata yang dilakukan adalah hal yang sangat penting. Dan terakhir harus mampu melakukan adaptasi terhadap semua perubahan yang terjadi seperti lagu "di sana senang di sini senang di mana mana hatiku senang".

Terbentuknya karakter positif seperti kesungguhan, kejujuran, disiplin, gotong royong, kepedulian kepada sesama, kesejahteraan, dan rasa tanggung jawab. Semua ini, terlahir dari latihan kepramukaan yang terpatri dalam jiwa setiap individu. Semoga dengan pelaksanaan kegiatan yang rutin, sekolah yang menjadi kebanggan Kementerian Perindustrian ini nantinya semakin maju dan menghasilkan lulusan-lulusan yang berkarakter yang selalu laris di dunia industri. Agenda kegiatan KBSVI ini sendiri berjalan seperti tahun-tahun sebelumnya, yaitu dengan agenda utamanya pelantikan penegak bantara, serta beberapa kegiatan tambahan yang membangun kekompakan serta memupuk rasa tanggung jawab bagi para peserta, seperti hiking dan penjelajahan, games yang mengasah kekompakan serta beberapa kegiatan yang menggali bakat dan minat para penegak SMK SMTI Padang.