In House Training Tahun 2024

Hai Sanak Industri !!
In House Training (IHT) adalah pelatihan internal sekolah untuk meningkatkan kompetensi Pendidik dan Tenaga Pendidik. Dalam hal ini, pelaksanaan IHT biasanya berpusat pada kegiatan kurikulum di unit pendidikan. Sekolah Menengah Kejuruan SMTI Padang selaku unit pendidikan vokasi, melaksanakan kegiatan IHT pada Kamis - Jumat, 14 - 15 Maret 2024. Menjadi pemateri pada IHT kali ini adalah Bapak Armen, S.Pd, S.ST.Par, M.Si dengan materi utama mengenai Implementasi Kurikulum Merdeka serta Penyusunan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP) SMK. "Kita harus tetap mengikuti perkembangan kurikulum setiap tahunnya, karena itu IHT kita selalu berfokus pada pembaharuan-pembaharuan yang dialami pada Kurikulum Merdeka yang sekarang sudah kita laksanakan dalam pembelajaran", kata Sylvi, S.T, M.Si, Kepala SMK SMTI Padang terkait kegiatan ini.