Coaching Peserta Prakerin Kelas XI Dual System

Hai Sanak Industri !!


Praktik Kerja Industri atau Prakerin adalah salah satu program yang harus dilalui oleh setiap peserta didik yang menempuh pendidikan di jalur Sekolah Menengah Kejuruan atau SMK. Sebagai salah satu unit SMK di bawah binaan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri, SMK SMTI Padang juga memprogramkan Prakerin sebagai salah satu proses kegiatan yang dilalui oleh peserta didik sebelum mereka dinyatakan lulus dan siap bekerja di industri.

Senin, 4 April 2022 besok, Kelas XI Dual System akan berangkat prakerin terlebih dahulu selama kurang lebih 6 (enam) bulan. Untuk itu, sebelum keberangkatan, pada Rabu, 30 Maret 2022 silam, diadakan coaching atau pembekalan untuk peserta prakerin yang akan berangkat.

Coaching ini sendiri bertujuan membekali peserta didik dengan pengetahuan umum tentang apa yang harus mereka lakukan selama prakerin serta menjelaskan hal apa saja yang menjadi tujuan mereka selama prakerin nanti. Ini diperlukan, agar kegiatan peserta didik selama 6 (enam) bulan di perusahaan tidak menjadi sia-sia belaka.

Selamat berangkat menuju industri, Kelas XI Dual System, semoga prakerinnya lancar.