Hai Sanak Industri!!!
==================
PADANG - SMK SMTI Padang, sekolah vokasi binaan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri, Kementerian Perindustrian menyelenggarakan uji kompetensi LSP. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Pihak Pertama (LSP-P1) SMK SMTI Padang, yang diketuai oleh Ike Yolanda, M.Si. Kegiatan sertifikasi ini bertujuan untuk menguji bahwa calon lulusan SMK SMTI Padang memenuhi persyaratan kompetensi, sesuai dengan skema sertifikasi yang berlaku di LSP-P1 SMK SMTI Padang.
LSP-P1 SMK SMTI Padang melaksanakan asesmen untuk klaster pengoperasian peralatan evaporasi bagi siswa kelas XII TP 2020/2021. Asesi dan asesor telah mengikuti swab test terlebih dahulu sebelum kegiatan dilaksanakan. Selain itu, kegiatan yang berlangsung pada tanggal 6 s.d. 15 November 2020 ini dilaksanakan dengan memenuhi aturan protokoler covid-19 yang dipersyaratkan, serta imbauan physical distancing.
Teknis pelaksanaan kegiatan ini dibagi menjadi tiga laboratorium dengan dua shift dalam satu hari (enam orang per shift). Selanjutnya, output yang diharapkan adalah seluruh asesi yang telah mengikuti sertifikasi kompetensi keahlian akan memeroleh sertifikat kompetensi setelah berhasil mendapatkan rekomendasi untuk semua skema sertifikasi yang berlaku di LSP-P1 SMK SMTI Padang.
“Selain ijazah, sertifikat dari hasil sertifikasi kompetensi keahlian juga merupakan aspek penting yang dimiliki oleh lulusan usai melaksanakan pendidikan di SMK SMTI Padang. Sertifikasi tersebut merupakan bukti bahwa lulusan SMK SMTI Padang siap untuk terjun ke dunia kerja dan memiliki kompetensi yang baik dan unggul. Selanjutnya, sertifikat tersebut menggunakan standar nasional sehingga lulusan SMK SMTI Padang sudah mengantongi sertifikat LSP yang diakui keabsahannya dan dinyatakan berkompeten”, jelas Ike Yolanda sebagai penanggung jawab kegiatan.
# ZonaIntegritasSMKSMTIPadang
# vokasiindustri
#linkandmatch
#WBK2018
#WBBM2019