Pembinaan Pramuka menjadi Ekstrakurikuler wajib yang rutin di SMK SMTI Padang

Hai Sanak Industri !!

Pembinaan Pramuka merupakan ekstrakurikuler wajib yang dijalankan oleh sistem pendidikan sesuai dengan Permendikbud No 63 Tahun 2014. Sesuai dengan tingkat umurnya, Pramuka Penegak diatur penyelenggaraan nya dalam SK Kwartir Nasional No 176 Tahun 2013, dimana setiap pramuka penegak diberi kebebasan menjalankan organisasi hingga 75%, sisanya 25% dilakukan oleh Pembina yang minimal sudah memiliki Sertifikat Pelatihan Kursus Mahir Dasar (KMD) untuk Pembina Pramuka.
Sehingga, kegiatan kepramukaan di SMK SMTI Padang sangat variatif sesuai dengan pengelolaan oleh Ambalan Penegak. Saat ini, SMK SMTI Padang memiliki Gugus Depan 03.129 - 03.13, Ir Juanda - Rohana Kudus. Berbagai kegiatan kepramukaan sudah dijalani secara rutin dari tahun ke tahun di pangkalan gudep ini. Mulai dari penerimaan tamu ambalan berupa kegiatan hiking, pembinaan rutin setiap Sabtu, perkemahan Sabtu-Minggu, serta puncak acara tahunan adalah Kemah Bakti Siswa di luar Kota Padang.
Dalam pelaksanaan kegiatannya, Gugus Depan SMK SMTI Padang juga selalu mengikuti kegiatan yang dilaksanakan oleh Kwartir Cabang Kota Padang serta Kwartir Daerah Sumatera Barat, sehingga Pramuka SMK SMTI Padang sudah dikenal sangat aktif dalam setiap kegiatan. Selain sebagai peserta kegiatan, Gugus Depan SMK SMTI Padang juga pernah menjadi penyelenggara kegiatan Lomba Pramuka antar Pramuka Penggalang Tingkat Kota Padang, kegiatan yang dinamakan Chatalist Scout Competition (CSC) ini pertama kali diadakan pada Tahun 2019 silam, memperebutkan Trophy bergilir Ka. Kwarda Sumbar. Akan tetapi kegiatan ini tidak terlaksana pada tahun 2020 dan 2021 karena pandemi COVID. Tahun ini, CSC kembali direncanakan untuk diselenggarakan.