Hai Sanak Industri !!
Sekolah Menengah Kejuruan SMTI Padang sebagai salah satu unit pendidikan di bawah binaan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kementerian Perindustrian Republik Indonesia memiliki Lembaga Sertifikasi Profesi Pihak Pertama (LSP-P1) untuk melakukan sertifikasi kompetensi kepada calon lulusan SMK SMTI Padang.
Saat ini, LSP-P1 SMK SMTI Padang sudah mendapatkan sertifikat relisensi yang diterbitkan oleh BNSP pada Februari 2022 silam. Untuk itu, pelaksanaan rangkaian ujian sertifikasi kompetensi untuk Kelas XII akan dimulai sehabis libur Idulfitri nanti. Demi kelancaran kegiatan tersebut, para asesor kompetensi, melakukan kegiatan On Job Training (OJT) guna memastikan masing-masing klaster dapat dilaksanakan dengan baik dan dengan kondisi yang optimum. OJT ini sendiri berlangsung selama 2 (dua) hari pada Senin dan Selasa, 25 dan 26 April 2022 ini. "Setelah menambah jumlah asesor kompetensi pada awal tahun ini, maka para asesor tersebut kami libatkan dalam OJT supaya mereka siap terjun langsung untuk mengases para asesi yang merupakan calon lulusan kami sehabis Idulfitri nanti", sebut Sylvi, S.T, M.Si, Kepala SMK SMTI Padang yang juga merupakan seorang Master Asesor BNSP saat turun langsung memantau pelaksanaan OJT tersebut.